LMS semakin dicari selama pandemi, apa kegunaan dan manfaatnya? — Tahukah Anda kalau LMS kian populer sejak adanya pandemi Covid-19? Kenapa bisa begitu? Apa penyebabnya? Jawabannya tentu karena LMS ini merupakan salah satu perangkat lunak atau software yang begitu berperan dalam sistem pembelajaran. Sebab, sejak adanya pandemi Covid-19, segala aktivitas termasuk kegiatan belajar mengajar dilakukan dari rumah. Dengan begitu, LMS sangat penting karena bisa dijadikan sebagai media belajar bagi dua komponen pendidikan. Dalam hal ini, kedua komponen tersebut berarti pengajar, seperti guru atau dosen dan pelajar, seperti siswa atau mahasiswa.
LMS Semakin dicari selama pandemi
Selain itu selama pandemi, kegiatan belajar mengajar memang dialihkan di rumah. Aktivitas tersebut terpaksa dilakukan secara daring atau online guna mengurangi kasus penyebaran Covid-19. Seiring hal itu, penggunaan LMS pun kian meningkat selama dua tahun terakhir ini, lebih tepatnya selama pandemi. Sebab, hampir bahkan bisa dikatakan seluruh instansi pendidikan menggunakan LMS untuk kegiatan belajarnya.
Melalui LMS, segala kegiatan belajar bisa dilakukan dengan mudah secara jarak jauh. Mulai berdiskusi, mengirim tugas, hingga penjelasan dari para guru atau dosen terkait materi. Mengingat kegiatan belajar mengajar selama pandemi memang tidak dilakukan di sekolah, sebagai gantinya tiap sekolah menerapkan sistem Pembelajaran Tatap Muka atau disebut PTM.
Dengan kata lain kegiatan belajar tersebut dilakukan secara daring atau online. Hal tersebut menjadi salah satu faktor yang membuat LMS cukup naik daun mulai saat itu. Karenanya, LMS semakin dicari selama pandemi.
Berbicara mengenai LMS yang semakin dicari selama pandemi, memang apa saja kegunaan dan manfaatnya? Mungkin beberapa orang melontarkan pertanyaan itu. Selain itu, juga bertanya apa itu LMS. Termasuk Anda, mungkin belum tahu banyak hal tentang ini. Supaya yang tidak tahu menjadi tahu dan yang sudah tahu menjadi lebih tahu, simaklah ulasan mengenai LMS ini ya!
Pengertian LMS dan Kegunaan
Ternyata LMS ini adalah sebuah singkatan. Kepanjangan dari LMS adalah Learning Management System. Secara umum, LMS diartikan sebagai salah satu perangkat lunak atau software yang memiliki beberapa kegunaan. Salah satunya berguna untuk membuat, mendistribusikan, hingga mengatur aktivitas terkait pembelajaran bagi instansi pendidikan. Bisa dikatakan pula LMS ini adalah sistem pembelajaran berbasis online. Bentuknya bisa aplikasi atau web.
Seperti yang sudah dikatakan, LMS semakin dicari selama pandemi karena perangkat lunak ini bisa dibilang sebagai tumpuan dari sistem pembelajaran. Mengapa demikian? Karena sekolah menerapkan sistem belajar secara PTM, jadi LMS ini bisa dikatakan sebagai penunjang dari pelaksanaan kegiatan belajar mengajar. Selain itu, LMS juga berguna untuk mendukung pembelajaran menjadi lebih efektif selama pandemi Covid-19.
Jenis LMS yang Semakin Dicari Selama Pandemi
Setelah tahu apa itu LMS, sekarang cari tahu yuk jenis-jenis yang biasa digunakan seperti apa.
Sebetulnya LMS memiliki beragam jenis. Selain itu, para guru pun bisa memilih sendiri akan menggunakan LMS seperti apa untuk kegiatan belajarnya bersama murid. Tentunya juga tetap harus menyesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan.
Kira-kira apa saja jenis-jenis LMS, ya? Ini dia jenis-jenis LMS yang cukup populer dipakai selama ini termasuk saat pandemi.
1. Google Classroom
Google Classroom memiliki beberapa fitur yang bisa dimanfaatkan untuk kegiatan belajar mengajar. Beberapa fitur tersebut antara lain:
– Pengaturan jadwal dengan akun Gmail
– Tersedia notifikasi terkait aktivitas, baik tugas dan unggahan pelajaran untuk pelajar
– Dapat digunakan di laptop atau handphone
– Para guru dapat melakukan penilaian sekaligus merekap nilai
2. Edmodo
Untuk LMS jenis ini, terdapat dua versi, yaitu versi berbayar dan gratis. Tentunya yang membedakan dari fitur yang dapat digunakan. Yang penting, Edmodo ini cenderung lebih mudah dioperasikan karena sangat sederhana. Jadi, Odmodo lebih cocok untuk digunakan untuk siswa SD hingga SMP.
3. Latitude Learning
Salah satu e-learning ini terbilang sudah muncul cukup lama, yaitu sehak 2005. Meski kurang populer di Indonesia, tetapi LMS ini memiliki tampilan yang mudah dipahami siswa.
4. LMS by Schoology
LMS ini cocok digunakan oleh pelajar dari jenjang Taman Kanak-Kanak, Dasar, Menengah hingga perguruan tinggi. Bahkan perusahaanpu juga dapat memanfaatkannya
5. moodle
Terakhir ada Moodle. Untuk jenis ini, Moodle menjadi salah satu yang paling sering digunakan. Biasanya paling banyak digunakan oleh pelajar setingkat SMA atau perguruan tinggi. Selain itu, salah satu keuntungan dari LMS ini nantinya pengguna bisa memakainya secara gratis.
Apa Saja Manfaatnya LMS?
Setelah tahu pengertian hingga apa saja jenis LMS, sekarang coba ketahui yuk apa saja manfaat yang didapatkan dari menggunakan LMS ini. Sebab, dibuatnya sesuatu hal pasti memiliki sisi positifnya alias manfaat.
Jadi, manfaat penggunaan LMS ini antara lain:
1. Menjelaskan materi secara virtual
2. Memberikan bahan ajar dengan beragam format dan cara
3. Memiliki alternatif pilihan dalam pengerjaan tugas agar lebih sistematis
4. Menganalisis perkembangan siswa
5. Merealisasikan kegiatan diskusi dengan siswa
Jika anda tertarik, anda bisa mengunjungi website perusahaan di digipediasolution.com untuk mengetahui informasi lebih lengkap. Atau anda bisa menghubungi kontak admin perusahaan di 083114642223
Sumber: https://digipediasolution.com/lms-dengan-e-learning-atau-lcms-apa-itu-beda/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar